Pasca-Pemungutan Suara Pilkada, Babinsa dan Babinkamtibmas Medokan Ayu Ajak Masyarakat Jaga Kerukunan

    Pasca-Pemungutan Suara Pilkada, Babinsa dan Babinkamtibmas Medokan Ayu Ajak Masyarakat Jaga Kerukunan

    SURABAYA - Setelah pelaksanaan pemungutan suara Pilkada Serentak 2024, Babinsa Kelurahan Medokan Ayu, Serda Qodri dari Koramil 0831/05 Rungkut, bersama Babinkamtibmas setempat, melaksanakan patroli dan komunikasi sosial (Komsos) untuk memastikan suasana tetap kondusif di wilayah binaan mereka. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis (28/11/2024), di Jalan Medokan Sawah Timur RT 13 RW 01, Kelurahan Medokan Ayu, Kecamatan Rungkut.

    Patroli ini bertujuan memantau perkembangan situasi pasca-pemilu sekaligus mengajak masyarakat untuk menjaga kerukunan. "Kami memastikan wilayah tetap aman dan mengimbau warga untuk menjaga kerukunan serta menghindari provokasi yang dapat memicu konflik, " kata Serda Qodri.

    Dalam patroli ini, Serda Qodri dan Babinkamtibmas aktif berdialog dengan warga untuk menggali informasi terkait situasi keamanan sekaligus mencegah potensi gangguan yang mungkin terjadi. Mereka juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu negatif yang dapat mengganggu persatuan.

    Langkah ini menunjukkan sinergi antara TNI, Polri, dan masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan pasca-pemilu. Upaya tersebut diharapkan mampu memperkuat persatuan sekaligus meminimalkan potensi ketegangan di tengah proses demokrasi.

    Pendekatan humanis ini menjadi contoh keberhasilan dalam menciptakan suasana aman dan tertib di Kelurahan Medokan Ayu, sehingga mendukung kelancaran tahapan Pilkada hingga selesai.

    surabaya
    Arif Rido

    Arif Rido

    Artikel Sebelumnya

    Melalui Patroli Wilayah, Babinsa Kejawan...

    Artikel Berikutnya

    Bersama Tiga Pilar, Babinsa Kenjeran Yakinkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Ikhtiar Spiritual Babinsa Tandes untuk Kelancaran Tugas Pengamanan
    Keamanan Warga Terjaga, Pos Pam SWK Jadi Garda Depan Libur Panjang
    Hendri Kampai: Hasto Bicara Demokrasi, Kasus Harun Masiku Menunjukan Praktik Sebaliknya
    Hendri Kampai: Indonesia Negeri Kaya Tapi Rakyatnya Jauh dari Kata Sejahtera
    Sinergi Dengan Instansi Pemerintah, Koramil 0831/06 Kenjeran Lakukan Pengamanan Natal dan Tahun Baru

    Ikuti Kami